Indahnya Indonesia-ku

Ya mungkin ini postingan saya beda dari postingan sebelumnya, disini saya akan coba share sedikit beberapa tempat yang pernah saya kunjungi tentunya dengan keindahan tempatnya. Tentu Indonesia memiliki banyak tempat wisata dengan pemandangan yang indah yang bisa memanjakan mata.
Kebanyakan tempat yang pernah saya kunjungi bermodalkan dengan bikepacker dengan biaya murah,loh apa sih bikepacker itu?hahaha.. Sebenarnya mirip sih dengan backpacer bedanya kalau backpacker itu biasanya dengan transportasi umum (kereta,bus,dll) nah kalau bikepacker ini dengan menggunakan motor. Tentu dong biayanya bisa lebih murah dibanding kendaraan umum :D. Oke langsung saja ini beberapa tempat yang pernah saya kunjungi dengan bikepacker (naik motor loh yaa dengan biaya seminimal mungkin bukan klub touring atau geng motor atau semacamnya lah :p). Cekidot!


1. Teluk Ciletuh, Surga Tersembunyi di Sukabumi
Kenapa disebut surga tersembunyi di Sukabumi,liat gambar diatas Subhanallah indah banget ga tuh pemandangannya?Yap,itulah Teluk Ciletuh. Kalau ada yang mau ke Teluk Ciletuh ini lokasi lengkapnya Terletak di Kampung Cimarinjung, Desa Ciwaru, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Propinsi Jawa Barat. Bagaimana kesana?Ini dia lokasinya klik DISINI. Oh iya untuk kesana harus hati-hati karena jalan yang cukup sulit dan rusak. Ini buktinya :
Liat tuh jalur motor udah kaya jalur pendakian gunung -_- .. Oh iya disana juga terdapat batuan purba lokasinya di curug cimarinjung.





Batuan purba :)
Cerita lebih lengkap tentang Petualangan saya di Ciletuh tunggu postingan berikutnya yaa :) karena cerita petualangan saya di Ciletuh masih banyak.


2. Puncak Munara, Wisata di tengah keramaian Kota Bogor
Pemandangan dari puncak G.Munara 

Waktu saya kesana awalnya saya kesana dadakan dengan 2 orang teman untuk kesana kami pun sampai sewa tenda. Awalnya di tengah kesibukan saya dengan urusan web http://gabungan.pslabsi.org ada 1 hari saya libur maka saya gunakan waktu itu untuk mengunjungi tempat wisata untuk refreshing hehehe, dan saya pilihlah Puncak Munara karena lokasinya pun dapat ditempuh  hanya 1 jam dari lokasi rumah kami (Pamulang). Lokasi Puncak Munara berada di Kampung Sawah, Rumpin, Bogor, Jawa Barat dekat dengan keramaian kota Bogor. Puncak Munara merupakan lokasi wisata dengan pemandangan yang dapat memanjakan mata bagi warga Jakarta,Bogor atau sekitarnya dan untuk kesana biaya pun sangat murah. Untuk masuk kesana dikenakan biaya 2500.
Puncak Munara Malam Hari ^_^
Puncak Munara pagi hari dengan pemandangan yang sejuk dan memanjakan mata

3. Sawarna, Pemandangan Indah di Selatan Banten
Lokasi : Desa Sawarna, Bayah, Lebak, Banten
Petualangan saya kali ini berbeda cerita karena saya pergi dengan teman-teman lab di salah satu kampus di daerah depok (Universitas Gunadarma),tentu bikepacker kali ini rame-rame ga seperti sebelumnya dan bisa disebut kita touring (tetep loh yaa bukan klub motor atau geng :p karena biaya saya pun irit haha). Petualangan kali ini saya di tengah-tengah UTS dan belum lama-lama ini. Beruntung saya sebelumnya pernah kesana dan nginep disana kemudian kenal dengan pemilik homestay sehingga untuk penginapan pun kami dikasi murah :) terimakasih untuk homestay ABC. Untuk yang mau kesana mungkin bisa di homestay ABC (Nama pemiliknya Bapak K.H. Zainudin orangnya biak dan ramah.).

Berikut foto saya dan teman-teman lab ^_^
GEBLEEEK!! :D

Diatas merupakan beberapa tempat wisata yang ada di Indonesia yang pernah saya kunjungi (walau masih ada beberapa tempat lagi yang pernah saya kunjungi), tentu tempat tersebut hanya lah sebagian kecil dari keindahan Indonesia dan kebesaran Sang Pencipta ALLAH SWT.
Semoga saya bisa berkunjung ke tempat lain yang menarik di Negeriku Indonesia dan tetap terjaga keindahan alamnya.

INILAH INDONESIA-KU


     

0 comments:

Post a Comment